MAGETAN | NUmagetan– Menjelang bulan suci Ramadan 1446 Hijriah, Pengurus Cabang Lembaga Falakiyah Nahdlatul Ulama (LFNU) Magetan, menyerahkan pamflet jadwal imsakiyah kepada Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Magetan, pada Selasa (18/2/2025). Penyerahan tersebut menjadi langkah awal sebelum pendistribusian ke berbagai wilayah di Kabupaten Magetan.
“Insya Allah, Jadwal imsakiyah hasil penghitunan LFNU mgt ini akan didistribusikan lewat MWCNU se-Kabupaten Magetan dan dibantu badan otonom secara massal dan online.” jelas Ketua LFNU Magetan, Ustadz Hamrofi.

“Masyarakat masih menanti dan memohon agar versi cetak tetap ada, karena jadwal ini biasanya ditempelkan di masjid, musholla, atau rumah. Ukurannya yang besar memudahkan pembacaan angka-angkanya,” katanya.
Penyerahan resmi dilakukan di Sekretariat PCNU Magetan. Setelah proses serah terima, jadwal tersebut akan segera disosialisasikan ke berbagai titik di seluruh Kabupaten Magetan.melalui pengurus NU dan Banom di semua tingkatan serta kelompok kelompok pengajian dikalangan Nahdliyin
Selain jadwal imsakiyah, LFNU juga mengumumkan rencana pelaksanaan rukyatul hilal. “Pelaksanaan rukyatul hilal kemungkinan akan dilaksanakan di Cemoro sewu ,” sambungnya, menginformasikan.
Sosialisasi jadwal imsakiyah PCNU ini diharapkan dapat membantu masyarakat di Kabupaten Magetan dalam menjalankan ibadah Ramadan dengan lebih terencana dan khusyuk.
Editor: jumari